...................................................................

...................................................................
blog tempat anda dan saya belajar kawan mencoba lebih baik dari pada berdiam diri. dari kaum tertindas

Kamis, 16 Oktober 2014

LATAR BELAKANG AYAM KAMPUNG



       Ayam Bukan Ras (BURAS) atau ayam kampung banyak dijumpai di daerah pedesaan dan hampir setiap rumah tangga memeliharanya. Hal ini disebabkan pemeliharaan ayam buras relatif mudah dan tidak membutuhkan modal besar, dapat beradaptasi dengan lingkungan dan mampu memanfaatkan limbah serta dapat diusahakan oleh setiap lapisan masyarakat tanpa mengganggu lahan usaha tani lainnya.
       Dalam usaha ternak ayam buras biaya yang dikeluarkan untuk menyediakan pakan paling besar yakni (60-80%) dari seluruh komponen biaya produksi yang dikeluarkan. Untuk menghemat biaya ransum dapat disusun sendiri oleh peternak dari bahan-bahan pakan yang mudah didapat disekitar kita, murah harganya tetapi memenuhi kebutuhan gizinya. Di antaranya bahan pakan hewani dan nabati. Bahan pakan nabati adalah bahan pakan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Bahan pakan nabati ini umumnya mempunyai serat kasar tinggi, misalnya dedak dan daun-daunan yang suka dimakan oleh ayam buras. Disamping itu bahan pakan nabati banyak pula yang mempunyai kandungan protein tinggi seperti bungkil kelapa, bungkil kedele dan bahan pakan asal kacang-kacangan. Dan tentu saja kaya akan energi seperti jagung. sedangkan bahan pakan hewani seperti tepung ikan, daging ,darah, tulang,tepung cacing ddl. Bahan pakan hewani juga termasuk limbah dari industri yang sudah tidak lagi digunakan dan dapat dijadikan sebagai pakan ternak ayam kampung.
       Kondisi yang ada terkait dengan masalah utama dalam pengembangan ayam kampung adalah rendahnya produktifitas. Salah satu faktor penyebabnya adalah sistem pemeliharaan yang masih bersifat tradisional, jumlah pakan yang diberikan belum mencukupi dan pemberian pakan yang belum mengacu kepada kaidah ilmu nutrisi, terutama sekali pemberian pakan yang belum memperhitungkan kebutuhan zat-zat makanan untuk berbagai tingkat produksi. Keadaan tersebut disebabkan karena belum cukupnya informasi mengenai kebutuhan nutrisi untuk ayam kampung. Peningkatan populasi, produksi dan efisiensi usaha ayam kampung, perlu ditingkatkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

.

.
.